Cegah Gangguan Kamtibmas, Samapta Polres Halut Rutin Laksanakan Patroli
HM, HALUT – Cegah Gannguan Kamtibmas di Wilayah Halmahera Utara, Polisi Resor (Polres) Halmahera Utara melalui Samapta Polres secara rutin melaksanakan Patroli dalam kota Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara Propinsi Maluku Utara, Jumat (11/8/2023).
Kegiatan Patroli tersebut dipimpin Aipda Abd Azis Umasugi kegiatan dengan sasaran tempat keramaian umum seperti pelabuhan dan pasar modern sedangkan target patroli yaitu aksi premanisme kejahatan jalanan dan minuman keras (Miras) .
Kapolres Halmahera Utara AKBP Moh Zulfikar Iskandar S.I.K melalui Kasi Humas Iptu Kolombus Guduru menuturkan Patroli yang dilaksanakan di siang hari yaitu selain untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat juga untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Sehingga masyarakat tidak lagi merasa khawatir saat beraktifitas.
“Patroli rutin kami laksanakan, selain malam hari, kali ini Patroli kami lakukan di siang hari. Sehingga masyarakat merasa terlindungi dan nyaman ketika beraktifitas,”ungkap Kasi Humas” (TM)