Gedung KCP Bank Mandiri Tobelo Diresmikan Bupati Halut, Ini Penyampaian Kepwil Bank Mandiri A. Azizi Rahim

HM, HALUT – Prosesi peresmian gedung Kantor Cabang Pembantu (KCP) Bank Mandiri Tobelo ditandai dengan guntingan Pita oleh Bupati Halmahera Utara, Ir. Frans Manery, dilanjutkan Pemotongan Tumpeng, dan dimeriahkan dengan tarian Lalayon yang melambangkan kebahagiaan rasa syukur dan kerukunan di tengah masyarakat. Senin ( 23/12/2024).
Gedung KCP Bank Mandiri yang baru, beralamat di pusat central Tobelo, Jalan Kemakmuran Tobelo, tepatnya di depan Galaxy Mart, Desa Gosoma, Kecamatan Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara.
Acara peresmian ini dihadiri oleh Bupati Halmahera Utara, Ir Frans Manery, Ketua DPRD Halut Cristina Lesnusa, Kapolres Halut AKPB Faidil Zikri, Dandim 1508/Tobelo, Letkol Infanteri Alex Donal Maritua Lumban Gaol, Sekda Halut, Drs E J Papilaya, MTp, Area Head Bank’ Mandiri Maluku dan Maluku Utara A. Azizi Rahim, para pimpinan OPD kabupaten Halmahera Utara dan pimpinan instansi Vertikal Kabupaten Halmahera Utara pimpinan Bank Se kabupaten Halmahera Utara, para Pengusaha, para Nasabah Bank Mandiri serta para tamu undangan lainnya.
Dalam kesempatan itu, Kepala Wilayah (Areal Head) Bank Mandiri Maluku dan Maluku Utara, A. Azizi Rahim menyampaikan bahwa, revolusi industri yang berkembang secara pesat membuat Bank Mandiri mengambil peran aktif dalam mendukung program pemerintah pertumbuhan ekonomi dan investasi.
Dikatakannya, kabupaten Halmahera Utara dalam perkembangan ekonomi sangat baik. Hal ini tentu didukung oleh dalam beberapa sektor berdasarkan hasil Badan statistik kabupaten Halmahera Utara diantaranya sektor pertambangan, sektor perikanan dan pertanian. selalu menunjukkan peningkatan produksi dalam menunjang perkembangan ekonomi di kabupaten Halmahera Utara.
“Semua ini tidak terlepas dari kebijakan dan peran aktif pemerintah daerah dalam menjaga kondusifitas di kabupaten Halmahera Utara”, ucapnya
Lebih lanjut Azizi Rahim mengatakan, Bank Mandiri dengan aset terbesar yaitu Rp 2223 triliun merupakan aset perbankan tertinggi di Indonesia. Sehingga dengan kehadiran Bank Mandiri di kabupaten Halmahera Utara yaitu untuk menunjang perekonomian di Kabupaten Halmahera Utara.
“Bank Mandiri hadir di kabupaten Halmahera Utara, sejak Tahun 2008, setelah melalui perkembangan di kabupaten Halmahera Utara, maka areal parkir di lokasi Gedung kantor yang lama sudah tidak lagi memadai. Karena itu, Gedung KCP Bank Mandiri berpindah di tempat yang baru, yang alamatnya tidak jauh dari gedung kantor yang lama. Lokasi gedung kantor yang baru, dinilai lebih baik dan strategis bagi Bank Mandiri dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi kabupaten Halmahera Utara”, tuturnya
Azizi menambahkan, kehadiran KCP Bank Mandiri di kabupaten Halmahera berkomitmen untuk memberikan kemudahan layanan transaksi kepada para pengusaha bahkan semua pihak dalam peningkatan aktivitas perekonomian.
Azizi juga mengatakan, Seiring perkembangan digitalisasi perbankan, banyak potensi yang baru dengan fitur kemudahan yang diberikan Bank Mandiri dalam pengembangan korporasi serta peningkatan ekonomi di kabupaten Halmahera Utara.
“Harapan kami, Bank Mandiri dapat berkerjasama dengan pemerintah daerah serta dengan masyarakat dan pemangku kepentingan dalam membantu Halmahera Utara serta memajukan perekonomian di kabupaten Halmahera Utara”,harapnya
Dikesempatan itu, Bupati Halmahera Utara Ir Frans Manery dalam sambutannya menyampaikan, peresmian gedung KCP Bank Mandiri yang baru yaitu merupakan bentuk dalam peningkatkan kualitas perbankan di kabupaten Halmahera Utara. Ini menandakan perekonomian di kabupaten Halmahera Utara khususnya Tobelo sangat luar biasa.
“Atas nama Pemerintah daerah Kabupaten Halmahera Utara, kami mengucapkan Selamat kepada keluarga besar Bank Mandiri. Kami selaku Pemerintah Daerah menaruh harapan penuh kepada pihak Bank Mandiri, agar sedianya dengan kehadiran Bank Mandiri di Halut, dapat meningkatkan inklusi keuangan, yang tentu meningkatkan pertumbuhan UMKM serta mendukung pembangunan Ekonomi baik secara Nasional dan juga Daerah”, ucap Bupati (Art)